H Mukti : Merangin dan Sarolangun Satu Rumpun

    H Mukti : Merangin dan Sarolangun Satu Rumpun
    foto : Kominfo Merangin

    MERANGIN - Kabupaten Merangin dengan Kabupaten Sarolangun itu merupakan satu rumpun dan satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan. Diusianya yang ke-24 Sarolangun semakin maju dan berkembang.

    Hal tersebut sebagaimana diketakan Pj Bupati Merangin H Mukti usai menghadiri rapat peripurna istimewa DPRD Sarolangun di Aula Utama Gedung Dewan Sarolangun, Kamis (12/10).

    ‘’Jadi antara Merangin dengan Sarolangun itu seperti kakak beradik. Kita sama-sama men-doa-kan semoga diusianya ke-24 pembangunan di Kabupaten Merangin semakin menggeliat, ’’ujar Pj Bupati Merangin yang hadir bersama istri.

    Tampak hadir pada acara yang berlangsung meriah tersebut, Gubernur Jambi H Al Haris, Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakrie, bupati/walikota se-Provinsi Jambi atau yang mewakili.

    Hadir juga unsur Forkopimda Kabupaten Sarolangun, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di jajaran Pemkab Sarolangin, para Camat dan Kades/Lurah se-Kabupaten Sarolangun.

    Selain itu juga hadir para pejabat di jajaran Pemprov Jambi dan sejumlah kepada daerah dari kabupaten tetangga atau yang mewakili. Tampak juga mantan Bupati Sarolangun H Madel, H Cek Endra dan anggota DPR RI H Hasan Basri Agus.(IS/kom)

    jambi merangin h mukti
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Pj Bupati Merangin Ikuti Rakornas Pengadaan...

    Artikel Berikutnya

    Pj Bupati H Mukti Sambangi Forkopimda Merangin

    Berita terkait